6 Model Jendela Bagian Depan Rumah untuk Rumah Minimalis

Jendela bagian depan untuk sebuah rumah minimalis ibarat mata pada wajah. Orang-orang di luar akan melihat ke jendela saat mereka sampai di depan rumah.
Model jendela bagian depan rumah untuk rumah minimalis dengan tampilan estetika akan menarik hati yang memandangnya. Apalagi jika ini kali pertama mereka mengunjungi rumah. Seolah para tamu bisa memandang langsung ke mata sang pemilik rumah minimalis tersebut.

 

Model Jendela Bagian Depan Rumah untuk Rumah Minimalis.

Bentuk Jendela rumah minimalis saat ini sudah banyak mengadaptasi dari desain jendela di luar negeri. Mungkin Anda bisa meniru 6 model jendela bagian depan rumah untuk rumah minimalis yang kami sajikan berikut ini.

 

Jendela Casement.
Kita tahu jika rumah minimalis tidak memiliki area yang terlalu luas. Untuk itu, para desainer interior dan arsitek berusaha untuk menciptakan model-model jendela bagian depan yang bisa membuat rumah minimalis Anda tampak lebih luas atau lebar. Baik itu dari pandangan di luar rumah maupun di dari dalam rumah.

 

Bentuk jendela casement memanfaatkan prinsip kerja jungkat-jungkit dimana bisa mendorong jendela ke dalam atau ke luar rumah. Biasanya pemilik rumah hanya akan memilih mendorong ke dalam rumah untuk sisi keamanan jika sewaktu-waktu ada penyusup masuk dan dia bisa waspada. Namun, ada pula yang mendorong ke luar untuk nilai estetika.

 

Jendela casement atau swing tidak memiliki rangka di bagian tengahnya dan hanya berupa kaca transparan dengan ukuran cukup besar namun tidak sampai memenuhi tiga perempat bagian depan rumah minimalis. Anda bisa memilih apakah cukup dengan satu jendela atau dua sisi jendela yang dapat didorong buka tutup ke bagian luar atau dalam. Selain itu, pemilihan warna rangka jendela juga bisa mempengaruhi tampilan jendela casement supaya tampak tidak terlalu mendominasi bagian depan rumah minimalis.

 

Jendela Frosted Untuk Privasi.

Bagi yang lebih mementingkan privasi dengan keamanan cukup tinggi, jendela frosted bisa menjadi pilihan. Model jendela depan rumah untuk rumah minimalis ini biasanya sering ditemukan dalam ruangan seperti kamar mandi, ruang ganti, dan studio yang membutuhkan privasi level tinggi. Jendela dengan kaca buram atau semi transparan ini membuat orang di luar rumah kesulitan melihat apa yang ada di dalam rumah.

 

Umumnya frosted windows memiliki rangka pada bagian tengahnya dan bagian buram atau semi transparan kacanya tidak terpasang penuh. Jadi masih ada bagian kaca jendela yang bening pada bagian atas atau bawah jendela saja. Anda bisa memasang frosted windows sekitar satu atau dua pada bagian depan rumah.

 

Jendela Statis

Sesuai namanya, ini adalah model jendela bagian depan rumah untuk rumah minimalis yang hanya diambil manfaatnya. Jendela ini tidak bisa dibuka sama sekali untuk pertukaran udara dan hanya berfungsi sebagai sarana untuk masuknya cahaya matahari ke dalam rumah.

 

Anda bisa mengambil desain yang mengandung unsur estetika seperti terdapat salur-salur di bagian tengah kaca jendela atau menambah ukiran dan ornamen di pinggiran bingkai jendela. Kelebihan lain jendela ini tentu saja untuk meningkatkan keamanan di rumah dan privasi. Orang-orang yang berada di luar jendela tidak bisa menyaksikan apa yang terjadi di dalam rumah Anda.

 

Jendela Tradisional Krepyak

Anda mungkin masih ingat dengan kaca nako yang ada di bagian depan rumah-rumah masa lalu? Jendela dengan kaca nako itu dikenal dengan jendela krepyak yang akan menonjolkan sisi tradisional si pemilik rumah.

 

Di rumah minimalis, jendela krepyak dapat diaplikasikan dengan memperhatikan lebar lapisan-lapisan kacanya. Area untuk jendela depan rumah minimalis Anda mungkin tidak terlalu lebar. Anda harus menyesuaikan desain lapisan-lapisan kaca yang bertumpuk dari atas ke bawah ini supaya tidak terkesan sempit.

 

Jendela Geser

Rumah minimasi masa kini juga sudah banyak yang mengadopsi rumah gaya Jepang atau Korea. Jendela slide yang dibuka dan tutup dengan cara menggeser ini bisa jadi referensi model jendela bagian depan rumah untuk rumah minimalis. Bentuk umum dari jendela geser adalah persegi atau persegi panjang yang akan disesuaikan dengan bidang rumah bagian depan.

Satu lembar jendela geser ini juga bisa ditambahkan ornamen seperti gambar bunga, rangka jendela kotak-kotak kecil, atau biarkan polos dengan kaca bening di tengahnya. Jika membuatnya polos maka sebaiknya menambah nilai estetika pada pinggiran jendelanya dengan list kayu yang sesuai dengan warna dasar bagian depan rumah.

 

Jendela Transom

Model jendela transom ini umumnya banyak diaplikasikan ke bagian depan rumah non minimalis. Desainnya sesuai dengan gaya klasik modern dengan jendela besar dan rangka-rangka kayu pada bagian tengahnya. Rangka kayu tersebut tidak hanya berupa garis lurus atau berbentuk persegi saja. Desainer bisa membuat rangka-rangka kayu tersebut memiliki nilai estetika lebih dengan membuat desain custom sesuai permintaan